Pengumuman Peluncuran Chess.com Indonesia
Chess.com dengan bangga mengumumkan bahwa Chess.com Indonesia telah resmi dirilis!
Halo para pecinta dan penggemar catur di seluruh Indonesia! Chess.com Indonesia telah hadir untuk memberikan kemudahan bagi para pengguna, untuk mendapatkan informasi, konten, dan artikel seputar catur. Anda bahkan dapat melihat informasi turnamen yang akan datang, laporan kejuaraan, bahkan analisa partai serta siaran langsung yang semuanya akan disajikan oleh Chess.com Indonesia.
Bila sedikit mengingat kembali sepanjang tahun 2020, pandemi covid-19 memberikan dampak positif untuk dunia catur online/daring. Pertandingan dan permainan catur yang dilakukan secara daring semakin diminati baik di dunia maupun di Indonesia. Banyak streamer/youtuber yang menyiarkan pertandingan, memberikan edukasi tentang catur, dan konten lain terkait catur. Para top streamer seperti GM Hikaru, BotezLive, Gothamchess, dan lainnya.
Selain itu, hal lain yang mendorong popularitas catur daring adalah serial Queen's Gambit, yang bercerita tentang seorang jenius catur perempuan yang bermimpi menjadi pecatur terbaik di dunia. Serial ini sukses membuat para penontonnya ingin mengetahui lebih banyak tentang catur. Pertandingan dwitarung antara IM Irene Kharisma Sukandar melawan Dewa Kipas juga menjadikan catur daring semakin populer di Indonesia. Pertandingan ini bahkan mencatat rekor jumlah penonton terbanyak selama sesi siaran langsung.
Dengan semakin meningkatnya minat masyarakat terhadap catur daring, Chess.com resmi merilis Chess.com Indonesia sebagai tempat bagi Anda untuk mendapatkan jawaban, atas apa yang Anda butuhkan dalam bermain catur. Anda juga dapat bergabung dalam klub resmi Chess.com Indonesia untuk mengetahui berita terbaru, informasi turnamen, dan masih banyak lagi! Klik di sini untuk bergabung.
Chess.com Indonesia hadir untuk memberikan pengalaman yang lebih baik bagi para pecinta catur di tanah air.
— WIM Chelsie Monica, Manajer Komunitas Indonesia
Mari bersama Kita wujudkan ekosistem catur daring yang lebih baik di Indonesia!
Ikuti akun sosial media resmi Chess.com Indonesia agar selalu update tentang percaturan di Indonesia bahkan di dunia: